Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Van Gaal Bahagia Jadi 'Musuh' Guardiola

By Ade Jayadireja - Kamis, 4 Februari 2016 | 01:36 WIB
Manajer Manchester United, Louis van Gaal, berbincang dengan Manajer Liverpool, Juergen Klopp, saat kedua kubu saling berhadapan di Stadion Anfield, Minggu (18/1/2016).
PAUL ELLIS/AFP
Manajer Manchester United, Louis van Gaal, berbincang dengan Manajer Liverpool, Juergen Klopp, saat kedua kubu saling berhadapan di Stadion Anfield, Minggu (18/1/2016).

Penunjukkan Pep Guardiola sebagai pelatih anyar Manchester City turut membuat bahagia manajer Manchester United, Louis van Gaal.

Bagi Van Gaal, Guardiola bukanlah sosok yang asing. Ia pernah menangani pria asal Spanyol itu ketika di Barcelona selama rentang waktu 1997-2000.

Tiga tahun kebersamaan Van Gaal dan Guardiola menghasilkan dua gelar La Liga dan satu titel Copa del Rey. Mereka juga membawa Blaugrana menjadi yang terbaik pada ajang Piala Super Eropa 1997.

Setelah berpisah selama kurang lebih 16 tahun, Van Gaal dan Guardiola dipertemukan lagi dalam satu liga. LvG mengaku bahagia lantaran bisa menjadi 'lawan' bagi mantan anak didiknya tersebut.

Baca juga: Inter Milan Belum Alami Perkembangan Berarti, Roberto Mancini Sama Seperti Pendahulunya

"Dia adalah mantan kapten saya. Jadi, saya sangat senang bisa melihat dia lagi," tutur Van Gaal seperti dilansir Daily Mail.

"Saya bisa bicara bahasa Spanyol. Itu akan membuat dia lebih nyaman," kata Van Gaal lagi.

Petualangan Guardiola bersama City akan dimulai pada musim 2016-2017. Ia menjadi pelatih Spanyol pertama dalam sejarah The Citizens.

[video]http://video.kompas.com/e/4735090304001_ackom_pballball[/video]


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Daily Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X