Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zaenal Arif Tolak Tawaran Jadi Asisten Pelatih Madura United

By Budi Kresnadi - Rabu, 3 Februari 2016 | 00:23 WIB
Zaenal Arif
BUDI KRESNADI/JUARA.NET
Zaenal Arif

Mantan pemain nasional, Zaenal Arif, ditawari jadi asisten pelatih Madura United. Namun, ia menolak karena ingin fokus kerja dan menyelesaikan kuliah.

Ia mengaku tawaran tersebut langsung disampaikan Achsanul Qosasi selaku pemilik klub, yang kini mengambil alih kepemilikan Persipasi Bandung Raya (PBR) dan sudah dipindahkan ke Madura.

"Kami beberapa kali melakukan kontak dan saya diminta kembali bergabung tapi bukan sebagai pemain, melainkan sebagai asisten pelatih," ujar striker yang biasa disapa Abo ini kepada JUARA, Selasa (2/2/2016) di Bandung.

Namun, ia mengaku dengan berat hati tidak menerima tawaran itu, karena tak mau meninggalkan pekerjaannya di Dinas Pelayanan Pajak (Disyanjak) Kota Bandung dan ingin membereskan kuliah.

"Sekarang saya sudah semester enam. Jadi hanya tinggal beberapa semester lagi. Kalau ditinggal terus, kapan mau beresnya," tutur Abo.

Ayah dua anak ini tercatat sebagai mahasiswa jurusan Akuntansi di STIE IM Bandung. Sebagai pegawai negeri sipil, ia terpacu untuk meraih gelar S1 karena akan mendukung kariernya.

"Sayang kalau hanya mengandalkan ijazah SMA, karena jenjang kariernya terbatas. Beda dengan lulusan S1," ungkapnya.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X