Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RD dan Konate Antarkan T-Team Promosi ke Malaysia Super League

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 30 Januari 2016 | 22:21 WIB
Makan Konate (10) memeluk Ahmad Takiyuddin, yang mencetak gol pembuka T-Team ke gawang ATM FA pada babak play-off di Stadion Perak, Sabtu (30/1/2016).
Dok. T-Team
Makan Konate (10) memeluk Ahmad Takiyuddin, yang mencetak gol pembuka T-Team ke gawang ATM FA pada babak play-off di Stadion Perak, Sabtu (30/1/2016).

Rahmad Darmawan atau yang akrab disapa RD mengantarkan T-Team promosi dari Malaysia Premier League ke Malaysia Super League.

Kepastian ini didapatkan setelah T-Team menang 2-1 atas ATM FA pada babak play-off di Stadion Perak, Sabtu (30/1/2016). Salah satu gol T-Team tercipta berkat assist Makan Konate.

Umpan yang dilepaskan Konate diteruskan tembakan luar kotak dari Ahmad Takiyuddin hingga berbuah gol pembuka pada menit ke-26. Empat belas menit berselang, Takiyuddin berganti peran menjadi pelayan untuk gol tandukan Tomislav Busic.

Adapun ATM FA baru membalas lewat Mohammad Shukri pada menit ke-50. Tak ada gol tambahan hingga peluit panjang dibunyikan wasit.

Dengan hasil ini, T-Team bakal berlaga di Malaysia Super League 2016, sedangkan ATM FA terdegradasi ke Malaysia Premier League. Kompetisi Malaysia Super League akan berlangsung dari 13 Februari hingga 22 Oktober 2016.

Pada musim lalu, T-Team menempati posisi ketiga di kasta kedua Malaysia. Sementara itu, ATM mengakhiri musim dengan posisi sebelas atau kedua dari bawah.

Dalam kondisi normal, kedua tim seharusnya menjalani musim 2016 di Malaysia Premier League. Namun, ada satu slot kosong setelah LionsXII yang notabene berasal dari Singapura, dipastikan tak menlanjutkan kiprahnya di Malaysia Super League.


Editor :
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X