Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atletico Harus Fokus 90 Menit Melawan Barcelona

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 27 Januari 2016 | 21:25 WIB
Selebrasi gol penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, ke gawang Rayo Vallecano dalam laga leg kedua babak 16 besar Copa del Rey di Estadio Vicente Calderon, Madrid, Spanyol, pada Kamis (14/1/2016).
GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES
Selebrasi gol penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, ke gawang Rayo Vallecano dalam laga leg kedua babak 16 besar Copa del Rey di Estadio Vicente Calderon, Madrid, Spanyol, pada Kamis (14/1/2016).

Atletico Madrid akan melakoni partai sulit melawan Barcelona di Camp Nou, Sabtu (30/1/2016). Antoine Griezmann menilai Blaugrana punya banyak pemain yang bisa membuat perbedaan sehingga butuh fokus penuh selama 90 menit guna meredam Lionel Messi dkk.

Saat ini Atletico memiliki kemasan 48 poin atau sama dengan koleksi Barcelona di puncak klasemen sementara La Liga. Namun, Messi cs masih menyimpan satu laga yang belum dimainkan.

Bentrok kedua tim tersebut tentu bisa membuat adanya perubahan di posisi klasemen.

"Mereka bisa membuat perbedaan kapan pun. Di Calderon, Neymar lepas dari perhatian dan kemudian ia mencetak gol penyeimbang 1-1. Kami terlalu fokus terhadap Messi yang bermain sebagai pemain pengganti," ucap Griezmann.

"Itulah yang membuat kami merasa perlu fokus selama 90 menit," ucap dia.

Baca juga:

Griezmann cukup yakin Atletico bisa membuat Barcelona kesulitan. Akan tetapi, perlu dipastikan bahwa Messi, Neymar, Luis Suarez, atau pemain Barcelona lain tidak dapat mencetak gol.

"Saya menonton pertandingan mereka melawan Malaga. Mereka kesulitan, namun mereka memiliki Messi yang bisa membuat perbedaan kapan saja," kata dia.

[video]http://video.kompas.com/e/4719885099001_ackom_pballball[/video]


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : RMC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X