Keprihatinan muncul dari pendiri Asosiasi Pemain Sepak bola Indonesia, Irawadi Hanafi, menanggapi keputusan Menpora Imam Nahrawi, Jumat (17/4).
Irawadi menilai keputusan yang dilakukan oleh Menpora tersebut terlalu terburu-buru dan tanpa didasari oleh alasan-alasan yang tepat.
"Komite Eksekutif baru saja terbentuk, jadi beri kesempatan kepada mereka untuk menunjukkan kinerja terlebih dahulu. Minimal dalam satu tahun ke depan lihat dulu, apa yang bisa mereka kerjakan untuk sepak bola nasional," kata Irawadi.
Irawadi juga menilai ada sesuatu yang janggal menyangkut surat keputusan yang dibuat dalam suasana terburu-terburu.
"Saya mendengar kabar, surat tersebut langsung ditandatangani sesaat setelah Joko Driyono mengundurkan diri dalam pencalonan Ketua Umum PSSI. Hal ini menjadi janggal karena seolah-olah pemerintah mendukung jago tertentu dan setelah jagonya mundur, surat pembekuan itu dijatuhkan," ungkap Irawadi.
Editor | : | Ary Julianto |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar