Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23: Memberi Harapan Meski Hasil Seri

By Editor Eko Widodo - Rabu, 26 Maret 2014 | 19:05 WIB
Timnas U-23 vs Persis Solo.
Gonang Susatyo
Timnas U-23 vs Persis Solo.

23 dalam uji coba melawan Persis Solo. Meski hanya bermain imbang 2-2 dalam duel di Stadion Manahan, Solo, Selasa (25/3), pelatih Aji Santoso menunjukkan kepuasan.

Aji mengungkapkan Fandi Eko Utomo dkk. bermain seperti yang diharapkan. Mereka banyak melakukan umpan-umpan terobosan yang merepotkan lawan.

“Penampilan timnas U-23 sungguh menghibur penonton. Saya yakin penonton puas. Saya juga senang dengan cara bermain yang diperlihatkan para pemain. Organisasi permainan dan umpan-umpan terobosan tim bisa merepotkan lawan. Mereka juga bagus dalam melakukan tekanan,” kata Aji.

Meski demikian, Aji menilai performa timnas U-23 masih harus ditingkatkan, terutama di lini depan dan belakang. Menurutnya, gol pertama Persis bisa terjadi lebih disebabkan tidak ada koordinasi dan salah komunikasi.

“Lini depan masih harus diperbaiki. Tapi, kami masih melakukan seleksi pemain. Di belakang, pemain saling mengharapkan pada yang lain sehingga terjadi gol. Hal ini wajar karena sektor pertahanan baru sekali saya sentuh selama pelatnas gelombang kedua ini,” ucap eks bek kiri timnas itu.

Sumber: Harian BOLA; Penulis: Gonang Susatyo




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X