1 AC Milan melawan Lazio, dalam laga lanjutan Serie A, Senin (24/3) dini hari WIB, adalah langkah maju yang positif. Selain itu pelatih menilai timnya bermain sangat kompak.
"Mereka menunjukkan bahwa mereka adalah tim yang kompak yang ingin maju. Mereka membantu satu sama lain sepanjang pertandingan, tapi itu permainan yang seimbang," kata Seedorf kepada Sky Sport Italia.
"Kami selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik dalam hal kinerja dan gaya permainan, tetapi saat ini kami lebih mementingkan kekompkan. Sebab bila kita melakukan itu, maka kita dapat berkembang dari pertandingan ke pertandingan selanjutnya."
"Adriano Galliani mengatakan ia akan senang jika kami bermain buruk tetapi membawa pulang tiga poin. Namun, kami tahu bahwa jika bertahan kami juga bisa selamat dari kekalahan. Maka hasil ini setidaknya bisa membuat dia tersenyum."
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar