Situasi AC Milan saat ini tidak sehebat satu dekade silam. Walau demikian, bagi Kaka, dia tidak menyesal meninggalkan Real Madrid demi Rossoneri.
Di periode pertama berseragam Milan (2003-09), bintang asal Brasil itu mencicipi kesuksesan. Titel Serie A pada 2003/04 dan Liga Champion 2006/07 merupakan pencapaian Kaka kala itu.
Pemain terbaik dunia 2007 itu kemudian dijual ke Los Blancos pada 2009. Namun, dia sulit memperlihatkan kebolehannya di Santiago Bernabeu. Kaka pun memutuskan kembali ke San Siro.
Tapi, ayah dua anak itu belum mampu berkontribusi semaksimal dahulu. Milan kini terpuruk di peringkat 12 klasemen Serie A.
"Saya tidak pernah menyesal kembali ke Milan. Berbagai kesulitan adalah bagian dari kehidupan. Milan tetap klub yang hebat. Mereka boleh melalui masa-masa sulit, tapi mereka akan hebat lagi," ucap Kaka di Mediaset.
Ditanya mengenai performanya, pria berumur 22 tahun itu berkata, "Saya bahagia dengan tingkat performa saya. Walau, tentu saja, saya tidak bisa puas dengan hasilnya. Begitu pula rekan-rekan setim saya."
Editor | : | Theresia Simanjuntak |
Komentar