Manuel Pellegrini menargetkan kemenangan saat menjamu AS Roma di pertandingan kedua babak penyisihan Grup E Liga Champion, Rabu (1/10). Pellegrini menegaskan The Citizens tidak boleh mengalami kekalahan saat melakoni pertandingan tersebut di Etihad Stadium.
Manchester City membuka matchday pertama dengan mengalami kekalahan 0-1 dari Bayern Muenchen di Fussball Arena. Sementara itu, AS Roma menang telak 5-1 atas CSKA Moskva.
"Ini adalah pertandingan krusial karena Roma memenangi pertandingan pertama mereka dan kami kalah. Jadi, ini penting untuk bisa memenangi tiga poin pertama kami di kandang," kata Pellegrini.
"Grup ini sangat sulit dan kami tidak boleh kehilangan poin di kandang. Sangat penting buat kami memenangi pertandingan tersebut," ujar dia.
"Saya berharap tim akan bermain dengan cara yang sama seperti yang kami lakukan pekan ini. Saya sangat senang dengan semua performa pemain melawan Chelsea, Shefifield Wednesday, dan Hull City. Saya berharap kami dapat mempertahankan dengan cara yang sama," tambahnya.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Guardian |
Komentar