Indonesia akhirnya mendapat emas pertama di ajang Asian Games 2014. Kepingan emas tersebut datang dari cabang olah raga bulu tangkis perorangan.
Ganda putri andalan Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishinda, naik podium juara usai di final mengalahkan pasangan Jepang, Takahashi Ayaka/Matsutomo Misaki, Sabtu (27/9). Duet Indonesia tampil dominan sejak awal laga.
Meski sedikit kesulitan, pasangan Indonesia mampu menguasai jalannya pertandingan. Setelah merebut gim pertama dengan skor 21-15, Greysia/Nitya menang telak 21-9 pada gim kedua.
Indonesia berpeluang menambah emas melalui cabor bulu tangkis. Ganda putra Kim Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan sukses melaju ke final usai menumbangkan pasangan tuan rumah Kim Sa-rang/Kim Gi-jung.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | - |
Komentar