Mantan presiden Real Madrid, Ramon Calderon meyakini bahwa ada kemungkinan bagi Cristiano Ronaldo untuk kembali ke Manchester United di masa depan.
Cristiano Ronaldo sempat dikaitkan dengan rumor kembalinya ia ke Manchester United pada musim panas mendatang. Namun, nyatanya pria Portugal malah menandatangani kontrak baru dengan Real Madrid.
Meskipun demikian, Mantan presiden Real Madrid Ramon Calderon memiliki keyakinan bahwa CR7 akan kembali ke Old Trafford suatu saat nanti.
"Anda tidak pernah tahu, mungkin di akhir karirnya ia ingin kembali ke Inggris dan Manchester United. Tetapi saya akan senang melihat dia mengakhiri kariernya dengan Real Madrid," kata Calderon kepada talkSPORT.
Ronaldo hijrah ke Santiago Bernabeu pada tahun 2009. Dia melangkahkan kaki ke Spanyol dengan harga sebesar 80 juta pound (1,50 triliun rupiah) yang membuatnya menjadi paling malah dalam sejarah pada saat itu.
Namun, proses transfer Gareth Bale pada 2013 mengalahkan rekor transfer Ronaldo. Pria Wales dibeli dari Tottenham Hotspur dengan harga sebesa 85 juta pound (1,59 triliun rupiah).
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar