Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wenger: Dortmund Bisa Bertahan Tanpa Klopp

By Suryo Wahono - Jumat, 17 April 2015 | 00:49 WIB
Jurgen Klopp dan Arsene Wenger, dua manajer yang saling menghormati.
Getty Images
Jurgen Klopp dan Arsene Wenger, dua manajer yang saling menghormati.

Arsene Wenger menolak mengikuti spekulasi soal ke klub mana Jurgen Klopp akan pindah. Namun, pelatih Arsenal itu yakin bahwa Borussia Dortmund bakal bisa bertahan tanpanya.

"Dortmund adalah klub besar dan akan bertahan, dan punya kemampuan mempertahankan pemain terbaik. Mereka memiliki sejarah besar terkait dengan hasil-hasil yang bagus dan prestasi besar, jadi saya tak berpikir bahwa (hengkangnya Klopp) itu akan menghentikan Dortmund," papar Wenger seperti dikutip oleh FIFA.com.

Klopp mengungkap keputusannya untuk meninggalkan klub menjelang akhir musim ini. Dia sendiri sudah menghindari berbagai spekulasi dengan bersikeras tidak menjalin kontak dengan sejumlah klub potensial. Kendati begitu, dia menekankan tidak ingin mengambil cuti panjang dari kegiatan manajerial tim sepak bola.

Klopp telah menjadi pelatih Dortmund selama tujuh tahun sejak 2008. Manajer berdarah Jerman tersebut telah digadang sebagai sosok favorit menggantikan Manuel Pellegrini di Manchester City, tetapi Wenger menolak ikut memanasi spekulasi yang berkembang saan ini.

"Saya bukan agen untuk menempatkan manajer dan saya setiap manajer dan menghormati semua orang, tapi saya mendapati sirkus (kepindahan Klopp) ini sedikit konyol."


Editor : Suryo Wahono
Sumber : FIFA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X