Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bellaetrix Keluhkan Angin di Gyeyang Gymnasium

By Eko Widodo - Jumat, 26 September 2014 | 15:48 WIB
Bellaetrix Manuputty
Getty Images
Bellaetrix Manuputty

Bellaterix Manuputty mengeluhkan kondisi angin yang cukup ekstrim di lapangan Gyeyang Gymnasium, Incheon. Faktor inilah yang membuatnya kesulitan menghadapi unggulan pertama Tiongkok, Li Xuerui, pada perempat final bulu tangkis Asian Games 2014, Jumat (26/9).

Bellaterix, satu-satunya tunggal putri Indonesia yang tersisa, dipaksa mengakui keunggulan Li. Ia menyerah 9-21 di gim pertama.

Di gim kedua, setelah berpindah lapangan, Bellaetrix sempat unggul 11-5. Namun, Li mampu menyamakan kedudukan di angka 18-18 dan menyudahi gim ini dengan skor 21-19.

“Saya sempat shock dengan kondisi angin di gim pertama. Saya kesulitan mengontrol bola,” kata Bellaetrix.

“Awal pertandingan game kedua, Li banyak mati sendiri karena dia tidak bisa mengatasi angin saat mengembalikan bola-bola atas. Dia agak bingung, dia mau angkat bola tapi sering tanggung karena posisi lapangannya melawan arah angin," imbuhnya.

Tunggal putri Indonesia lainnya, Linda Wenifanetri, sudah lebih dulu angkat koper. Ia tersingkir di laga pertama melawan unggulan kedua Tiongkok, Wang Yihan.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : badmintonindonesia.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X