Kabar bagus untuk para penggemar Paul George (Indiana Pacers). Dua bulan pasca cedera patah kaki fibula dan tibia di kaki kanan, di Pelatnas Kejuaraan Dunia, dokter mengatakan George sudah boleh membebani bagian cedera itu, Jumat (26/9) WIB.
Ia pun sudah diizinkan melepaskan salah satu kruk, atau tidak memakai kruk sama sekali. "Ia boleh hanya memakai kruk atau bahkan sama sekali tak memakainya," kata Frank Vogel, pelatih Indiana Pacers kepada ESPN.
"Ia melakukan latihan core dalam 3-4 pekan ke depan. Ia pun mulai membebani badan bagian atas dengan beban. Kami perlu kepastian akan cedera itu. Ternyata ia sudah boleh memberikan beban kepada kakinya," kata Vogel.
Ini jelas kabar baik bagi George dan Indiana. Ia diprediksi tidak akan bermain dalam satu musim. Namun, George ingin membalikkan dugaan itu dengan ingin sembuh lebih cepat.
Tim dokter Pacers mengatakan, recovery George perlu waktu 12 bulan.
Cedera George diperoleh pada 1 Agustus lalu.
Editor | : | Eko Widodo |
Sumber | : | ESPN |
Komentar