1000nya selama mengarsiteki Arsenal. Jumlah raihan yang luar biasa memang dan kini menjadikannya sebagai manajer terlama di Premier League. Berikut formasi XI terbaik yang dihuni para pemain bintang yang pernah didatangkan Wenger ke London Utara.
Sejak meraih gelar Piala FA 2005, Arsenal hanya sekedar menjadi pemanis kompetisi Premier League saja. Sebab, usai meraih gelar tersebut hingga hari ini 21 Maret 2014, tak ada lagi trofi yang mampir ke lemari mereka.
Jika ditarik garis lurus dalam sebuah kotak bernama mesin waktu, Arsenal bisa menjadi salah satu tim yang tak terkalahkan andai diperkuat berbagai pemain bintang ini. Berikut formasi XI dari pemain yang pernah didatangkan Arsene Wenger:
Menggunakan formasi 4-4-2, Arsenal akan menjadi sangat berbahaya. Sebab, karakter menyerang ala klub Inggris yakni kick and rush memungkinkan mereka melakukan serang balik yang cepat.
1. Jens Lehmann
Kiper asal Jerman ini mungkin menjadi salah satu kiper internasional terbaik. Saat menyambangi Arsenal, Lehmann berada dalam usia yang tepat dan cenderung jarang membuat kesalahan.
2. Bacary Sagna
Posisi bek kanan lebih afdol jika ditempati oleh Bacary Sagna. Sebab, dia memiliki pertahanan diri yang kokoh dan membuat lawan sulit menembus sektor kanan Arsenal.
3. Ashley Cole
Pemain ini layak menghuni sektor kiri pertahanan. Ashley Cole telah menjelma menjadi salah satu bek kiri terbaik di dunia. Dia membuktikannya ketika bersama tim nasional Inggris dan Chelsea.
4. Sol Cambell
Sektor tengah layak diberikan kepada Sol Cambell. Memiliki postur tubuh yang besar diyakini bisa menghadang serangan lawan, selain itu Cambell juga penuh dengan kecepatan.
5. Laurent Koscielny
Setelah Cambell, sosok Laurent Koscielny akan menjadi pelengkap dalam jatung pertahanan Arsenal. Meski sukses berduet dengan Per Mertesacker saat ini, namun duet Cambell - Koscielny akan lebih tangguh.
6. Patrick Vieira
Pemain ini layak menjadi pemimpin skuat terbaik Arsenal. Dia akan menjadi jangkar dalam tim dan memiliki kepribadian yang dominan dalam ruang ganti. Dia adalah sosok gelandang yang menakutkan bagi lawan.
7. Cesc Fabregas
Sulit memang menentukan untuk pemain pada posisi ini sebab pemain seperti Jack Wilshere dan Aaron Ramsey juga bagus namun mereka belum lama berada di Arsenal.
Cesc Fabregas dirasa menjadi pemain paling cocok mengisi posisi sentral ini sebab, selain menjadi komando penyerangan dia juga mampu mencetak gol.
8. Robert Pires
Seperti Viera, Pires juga layak menempati posisi sayap kiri. Sebab dia seperti pesulap jika sudah memegang bola di kakinya karena memiliki kecepatan untuk menipu. Dia juga sering mencetak gol di Arsenal.
9. Theo Walcott
Di sayap kanan, nama Theo Walcott layak mendapatkan kesempatan menempati posisi ini sebab dia memiliki kecepatan untuk menyeimbangkan serangan.
10. Robin van Persie
Dalam urusan membobol gawang lawan, sosok Robin van Persie layak berada di ujung penyerangan Arsenal. Sebab, pemain asal Belanda ini dikenal ganas di depan gawang lawan.
11. Thierry Henry
Diduetkan dengan Robin van Persie, maka Thierry Henry akan menjadi mesin gol yang tanpa memberi ampun merobek jala lawan. Jika keduanya dimainkan, mungkin Arsenal sudah menjadi tim terkuat di Premier League.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar