Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Coutinho Bintang di Formasi 4-3-3

By Theresia Simanjuntak - Rabu, 15 April 2015 | 22:51 WIB
Philippe Coutinho
Clive Brunskill/Getty Images
Philippe Coutinho

0 di Anfield, Senin (13/4).

Penampilan menyerang Si Merah tak lepas dari skema baru yang diterapkan Manajer Brendan Rodgers.

Dalam beberapa pertandingan sebelum versus The Magpies, Liverpool memainkan taktik tiga bek dengan formasi 3-4-3 atau 3-4-2-1. Namun, Rodgers berani mengubah sistem ke 4-3-3.

Hal yang paling mencolok dari 4-3-3 versi Rodgers ini adalah tidak ada striker murni.

Rodgers bahkan memercayakan penyerang tengah atau, dalam kasus ini, false 9 kepada Philippe Coutinho. Padahal, ia masih memiliki Raheem Sterling, yang justru berperan sebagai penyerang kiri kali ini.

Coutinho membuktikan dirinya bisa beraksi dengan peran apapun yang dipercayakan Rodgers kepadanya. Kendati tidak membuat gol atau assist, pria asal Brasil ini dinobatkan sebagai pemain terbaik laga ini.

Coutinho sukses bikin Newcastle kewalahan menjaganya lewat berbagai atraksi, seperti mengontrol dan mencungkil bola. Sebuah back-heel darinya sukses mengecoh empat pemain Newcastle.

Sementara penyerang tengah asli, Daniel Sturridge, berkutat dengan cedera, Rodgers mungkin akan terus mengandalkan Coutinho pada posisi tersebut.


Editor : Theresia Simanjuntak
Sumber : Harian BOLA (Penulis: Theresia Simanjuntak)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X