pemain senior di tim nasional. Pemain Putra Samarinda itu justru senang karena bisa mendapatkan banyak pelajaran.
Bayu masuk dalam daftar pemain yang akan dibawa ke Spanyol untuk menjalani rangkaian uji coba. Ini pertama kalinya ia mendapat panggilan dari timnas senior.
"Kalau grogi sih enggak. Di klub saya juga suka kumpul dengan senior-senior," tutur Bayu usai menjalani latihan di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Kamis (20/3).
"Saya dulu suka lihat mereka bermain. Jadi, tentu bangga bisa gabung di tim ini," imbuhnya.
Sebelumnya, Bayu memperkuat timnas U-23. Ia ikut serta ketika Garuda Muda meraih medali perak di Sea Games 2013.
Lalu, bagaimana persiapan Bayu menjelang partai uji coba melawan Kuba, Andora, dan Elche di Spanyol?
"Saya sudah siap," kata penyerang berumur 22 tahun tersebut.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar