Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Derbi Blitar Tersaji di Grup 5

By Tulus Muliawan - Kamis, 20 Maret 2014 | 10:00 WIB
Sepak Bola Indonesia

Divisi Utama 2014 akan terjadi duel derbi panas antardua klub bertetangga. PSBI Kab. Blitar bakal saling unjuk kebolehan dengan saudara mudanya, PSBK Kota Blitar.

Musim ini akan jadi sejarah baru karena baru kali ini dua tim ini tergabung dalam Grup 5. Pelatih PSBI Efendi Azis menganggap pertemuan nanti bakal jadi tantangan untuk mempertahankan gengsi tim asuhannya. Arsitek PSBK Putu Gede juga tak ingin mengalah dengan saudara tuanya.

“Saya lama di PSBI, tapi saya juga pernah menangani PSBK. Pertemuan nanti bakal seru karena baru musim ini kami berada di grup sama. Saya yakin PSBK pun tak ingin mendapat malu di dua laga kandang dan tandang nanti,” tutur Efendi Azis.

“Di belahan bumi mana pun derby selalu penuh gengsi dan tensi tinggi. Saya baru melatih di PSBK, tapi saya anggap wajar bila pertemuan dengan PSBI nanti jadi taruhan harga diri kami. Yang jelas, kami tak boleh kalah di kandang sendiri,” kata Putu Gede.

Di Grup 5, selain dua tim sewilayah Blitar tersebut masih ada PSIM, PSS, Persinga Ngawi, Persenga Nganjuk, Madiun Putra FC, dan Perseman Manokwari yang meminjam Stadion Wilis milik Pemkot Madiun.


Editor : Gatot Susetyo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X