Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kuota Pemain PSBI Hampir Penuh

By Tulus Muliawan - Kamis, 20 Maret 2014 | 08:00 WIB
Sepak Bola Indonesia

Perlahan tapi pasti, skuat PSBI Kab. Blitar hampir terpenuhi. Pelatih Efendi Azis telah memiliki 20 pemain, termasuk dua legiuner asing mereka Nkomo dan Ngenggue Bienvenue.

Hasil ini terbilang cepat karena tim yang tergabung di Grup 5 Divisi Utama 2014 ini baru berlatih sepekan terakhir di Lapangan Tawangsari, Kecamatan Garum. Klub berjuluk Singo Lodra ini terlambat start dibanding tim tetangga asal Kota Blitar, PSBK yang diarsitek Putu Gede yang nanti terlibat derby di grup ini.

“Kami memang tak melakukan seleksi terbuka. Karena kami tak punya waktu untuk membuka pendaftaran. Saya hanya mengajukan draft para pemain yang akan direkrut ke manajemen. Saya bersyukur rancangan perekrutan pemain berjalan mulus,” ungkap Efendi Azis.

Tim PSBI masih dihuni pemain lawas seperti Purwanto, Wawan Triono, dan M. Arifin. Nkomo dan Ngenggue juga pernah berbaju PSBI. Namun Efendi Azis harus kehilangan kiper utama Arif Musafak dan gelandang senior Berta Yuwana.

“Saya masih butuh kiper yang siap mengawal gawang PSBI. Karena saya lihat kiper yang ada belum layak untuk tampil di level Divisi Utama. Saya telah kordinasi dengan manajemen agar mencari kiper siap pakai,” kata Efendi Azis.


Editor : Gatot Susetyo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X