Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sterling Diminta Berhenti Cari Perhatian

By Aning Jati - Selasa, 14 April 2015 | 13:09 WIB
Raheem Sterling
AFP
Raheem Sterling

Mantan pemain Liverpool, Jamie Carragher, meminta Raheem Sterling berhenti berlaku aneh sehingga menjadi sorotan dan menjadi cerita di halaman muka media cetak. Pelatih Brendan Rodgers juga akan menindak lanjuti tindakan Sterling yang kedapatan merokok sisha dengan zat nitrous oxide.

Menurut Carragher, Sterling harus belajar dari masa lalu, di mana ia berkali-kali muncul di media dengan citra buruk. Pemain berusia 20 tahun itu mungkin masih naif sebelumnya, tapi tidak bisa terus menerus.

"Apakah ia seorang pesepak bola Premier League atau pemuda berusia 20 tahun, ia telah membuat kesalahan pada usia tersebut. Saya juga penah dan yakin semua orang juga pernah," tutur Carragher.

"Yang terpenting adalah ia belajar dari kesalahan itu karena Raheem Sterling, seberapa bagusnya ia sebagai pesepak bola, harus tetap berada di halaman belakang media, bukan di depan dan hal itu menjadi persoalannya dalam beberapa bulan terakhir ini," kata lelaki yang kini berprofesi sebagai pandit itu melanjutkan.

Carragher berharap Sterling bisa belajar dari segala kesalahannya dan menjadi pesepak bola yang lebih baik karena usianya masih muda.


Editor :
Sumber : The Standard


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X