Setelah lama hilang dari peredaran, Efendi Aziz kembali klub. Kali ini, mantan pemain Arema ini dipercaya lagi manajemen PSBI Kab. Blitar proyeksi kompetisi Divisi Utama yang bakal ditabuh medio April mendatang.
Pada 2007 lalu, Efendi Aziz pernah menukangi PSBI. Namun, beberapa musim berikutnya tim berjuluk Singo Lodra ini ditangani M. Arifin. Musim ini, M. Arifin hijrah ke Surabaya melatih tim POR Pelajar Jatim.
“Saat promosi ke Divisi Utama beberapa tahun lalu, saya ikut mengangkat tim ini. Jadi sekarang seperti bernostalgia lagi. Karena saya masih kenal baik dengan pemain senior dan manajemen,” tutur Efendi Aziz.
Target PSBI kali ini, ungkap Efendi Aziz, hanya bertahan di kasta kedua nasional tersebut. Meskipun hanya bertahan, namun Efendi tetap punya target pribadi.
“Kalau lolos ke LSI jelas berat, karena PSBI belum memiliki infrastruktur sekelas klub LSI. Untuk bertahan juga butuh perjuangan keras. Pasalnya, musim ini jatah degradasi ke Divisi Satu juga banyak. Saya pribadi ingin PSBI masuk tiga besar penyisihan grup. Meskipun saya belum tahu PSBI nanti bergabung dengan klub mana saja,” katanya.
Editor | : | Gatot Susetyo |
Komentar