Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Destro Terancam Absen di Derby della Madonnina

By Verdi Hendrawan - Senin, 13 April 2015 | 22:28 WIB
Mattia Destro, saat ditandu keluar tim medis di laga kontra Sampdoria.
Marco Luzzani/Getty Images
Mattia Destro, saat ditandu keluar tim medis di laga kontra Sampdoria.

Striker Mattia Destro tampaknya akan melewatkan pertandingan Derby della Madonnina menghadapi Internazionale. Pada pertandingan yang akan digelar pada Senin (20/4) dini hari WIB itu, AC Milan tidak bisa menurunkannya akibat cedera.

Destro menderita cedera memar yang cukup berat pada sekitar tulang tibia nya. Hal tersebut didapat pemain pinjaman dari AS Roma itu saat bentrok denan Djamel Mesbah di laga kontra Sampdoria pada pekan ke-30 yang berakhir dengan skor 1-1.

Bentrokan tersebut membuat Destro harus ditandu keluar lapangan pada menit ke-77. Pemain berusia 24 tahun itu pun harus digantikan oleh Giampaolo Pazzini karena tidak bisa melanjutkan pertandingan.

"AC Milan mengabarkan bahwa Mattia Destro telah menjalani tes medis dan instrumental pada pagi ini di Galeazzi Orthopedic Institute di Milan," pernyataan AC Milan dikutip dari Football Italia.

"Dia telah didiagnosis mengalami memar berat pada tulang tibia kiri dan waktu pemulihan akan dievaluasi berdasarkan pemeriksaan lebih lanjut."

Destro yang dipinjam Milan dari Roma pada Januari 2015 lalu telah tampil di sembilan pertandingan Serie A. Namun, ia baru mampu mencetak dua gol yang terakhir berhasil ia cetak pada pertengahan Maret menghadapi Fiorentina.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X