Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liliyana cs. Simpan Uang Bonus untuk Masa Depan

By Tulus Muliawan - Selasa, 18 Maret 2014 | 19:30 WIB
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Erly Bahtiar/Bolanews
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Lembaran rupiah terus mengalir ke kantong Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir seiring prestasi mengkilap yang mereka ukir di kancah bulu tangkis dunia. Untuk apa uang bonus itu mereka gunakan?

Seperti dikabarkan sebelumnya, Tontowi/Liliyana dan Hendra/Ahsan mendapat bonus masing-masing sebesar Rp200 juta dari Djarum Foundation bekerja sama dengan Yayasan Jaya Raya dan blibli.com selaku sponsor bulu tangkis Indonesia.

Saat disinggung mengenai bonus tersebut, Hendra, Ahsan, Tontowi, dan Liliyana menyatakan bahwa hadiah spesial berkat kerja keras ini akan ditabung untuk investasi di hari tua.

Akan tetapi, mereka tidak ingin membahasnya lebih rinci. "Ada pikiran untuk bisnis, tapi itu rahasia," kata Ahsan, diiringi tawa para undangan di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Selasa (18/3).

Hal senada juga diungkapkan Liliyana, yang mendapat bonus sebesar Rp200 juta. "Selain ditabung, hadiah kali ini juga akan saya berikan untuk mama dan papa yang selalu mendukung saya," ucap Liliyana.

Menanggapi pemberian bonus tersebut, salah satu legenda bulu tangkis Indonesia, Tan Joe Hok, menyarankan agar keempat pemain ini memanfaatkan uang bonus untuk hal yang produkti, bukan konsumtif.

"Tadi saya sempat ngobrol dengan om Tan Joe Hok. Dia menyarankan agar uang bonus ini bisa digunakan untuk hal yang produktif dan bermanfaat, bukan hal yang konsumtif," tutur Yoppy Rosimin, Program Director Djarum Bakti Olahraga.

Selain dihadiri keluarga keempat juara tersebut, acara ini juga dihadiri para legenda bulu tangkis Indonesia yang pernah mengecap manisnya gelar juara All England seperti Hariyanto Arbi, Sigit Budiarto, Imelda Wiguna, dan Tan Joe Hok.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X