Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Fiorentina, Napoli Tidak Ubah Skema

By Verdi Hendrawan - Minggu, 12 April 2015 | 19:37 WIB
Gonzalo Higuain, kembali jadi tumpuan harapan Napoli.
Getty Images
Gonzalo Higuain, kembali jadi tumpuan harapan Napoli.

Pertarungan yang sangat menentukan untuk lolos ke zona Eropa musim depan akan tersaji di Stadio San Paolo. Napoli akan menjamu Fiorentina yang dipastikan akan berlangsung sengit dan seru.

Namun, Napoli yang kini berada di posisi ke-6 Serie A setelah hanya meraih satu kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir di liga tidak melakukan perubahan dalam skema permainannya. Hal ini akan membuat penampilan tim arahan Rafael Benitez itu tidak akan banyak berubah dan bisa diprediksi lawan dengan baik.

Benitez tetap menerapkan skema 4-2-3-1 yang sangat sering ia gunakan selama menangani Napoli. Mantan manajer Liverpool itu hanya melakukan sedikit perubahan dalam susunan pemainnya dari pertandingan ke pertandingan.

Kini Benitez menempatkan Kalidou Koulibaly dan Ivan Strinic menggantikan Miguel Britos dan Faouzi Ghoulam. Sedangkan di lini tengah David Lopez dan Walter Gargano dipercaya sebagai penyeimbang permainan Il Partenopei.

Sedangkan Fiorentina yang baru saja dihancurkan oleh Juventus di leg 2 babak semifinal Coppa Italia menurunkan susunan pemain yang berbeda. Hanya Mohamed Salah, Norberto Neto, Jose Basanta, dan Stevan Savic yang kembali diturunkan.

Berikut susunan pemain kedua tim:
Napoli XI:
Andujar, Maggio, Albiol, Koulibaly, Strinic, D.Lopez, Gargano, Callejon, Gabbiadini, Mertens, Higuain.
Cadangan: Rafael, Henrique, Jorginho, Mesto, Insigne, Contini, Zuniga, Ghoulam, Zapata, Hamsik, De Guzman, Inler.

Fiorentina XI: Neto, Richards, Pasqual, Basanta, Savic, Borja Valero, Vargas, Ilicic, Badelj, Kurtic, Salah.
Cadangan: Rosati, Joaquin, Tomovic, Fernandez, Gilardino, Pizarro, Marcos Alonso, Gomez, Rosi, Rodriguez, Diamanti, Aquilani.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X