Juventus berhasil menjaga rekor kemenangan musim ini dengan mengalahkan AC Milan di San Siro, Minggu (21/9) dini hari WIB. Kemenangan itu menempatkan mereka di puncak klasemen Serie A dengan nilai enam.
Kemenangan itu disambut gembira oleh seluruh komponen tim Juventus, termasuk pelatih Massimiliano Allegri. "Malam ini kami tampil sangat baik. Tapi bukan berarti kami yang terbaik, masih ada banyak hal yang harus dikerjakan," ujar Allegri.
Allegri juga menyatakan bahwa anak asuhnya mampu menjalankan instruksi dengan baik. Inilah yang menjadi salah satu kunci kesuksesan Juve dalam memenangi pertandingan di markas Milan.
"Saya paham Nigel De Jong pasti akan menjaga ketat Carlos Tevez. Oleh karena itu saya menempatkan Roberto Pereyra untuk bisa bergerak lebih bebas dan membantu Tevez," ujar Allegri.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Sky Sports Italia |
Komentar