Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luis Suarez Sudah Lewati Legenda Barcelona

By Kamis, 21 April 2016 | 22:32 WIB
Luis Suarez, ketika berlaga membela Barcelona dalam laga La Liga 2015-2016 versus Deportivo La Coruna.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Luis Suarez, ketika berlaga membela Barcelona dalam laga La Liga 2015-2016 versus Deportivo La Coruna.

Luis Suarez musim ini telah mendulang 49 gol bersama FC Barcelona di semua ajang. Torehan penyerang beralias El Pistolero itu telah melewati pemain legendaris Barca asal Brasil, Ronaldo Luis Nazario.

Suarez bermain gemilang saat Barcelona mencukur Deportivo La Coruna delapan gol tanpa balas, Rabu (20/4/16). Setengah dari delapan gol kemenangan Blaugrana disumbang oleh El Pistolero.

Secara total, koleksi gol Suarez pada semua ajang musim 2015-2016 berjumlah 49 biji. Meski musim belum berakhir, penyerang asal Uruguay itu sudah melewati catatan Ronaldo pada 1996-1997.

Ketika membela panji Blaugrana pada 1996-1997, Ronaldo terhitung 47 kali menjebol gawang lawan.

Suarez terhitung ekstra cepat lantaran bisa mencapai jumlah 49 gol hanya dalam 48 penampilan. Bandingkan dengan eks striker Barca asal Argentina, Javier Saviola, yang baru bisa menggapai jumlah 48 gol pada laga ke-172 bersama tim.

Kendati demikian, torehan Suarez masih kalah jauh dari rekan setimnya sekarang, Lionel Messi. Rekor pencetak gol terbanyak Barca dalam semusim masih dipegang Messi dengan koleksi 73 biji pada 2011-2012.

Walau begitu, Suarez tetap bisa menciptakan rekor anyar. Ia menjadi pemain pertama yang berkontribusi langsung terhadap tujuh gol dalam sebuah pertandingan di La Liga. Saat melawan Deportivo, Suarez mengemas empat gol plus tiga assist


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X