Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Korbankan Honda untuk Bintang Muda Ajax?

By Beri Bagja - Jumat, 22 Januari 2016 | 07:40 WIB
Gelandang AC Milan, Keisuke Honda, mengontrol bola dalam laga kontra Fiorentina, 17 Januari 2016.
MARCO LUZZANI/GETTY IMAGES
Gelandang AC Milan, Keisuke Honda, mengontrol bola dalam laga kontra Fiorentina, 17 Januari 2016.

Kegagalan transfer Luiz Adriano ke klub China, Jiangsu Suning, membuat AC Milan harus memutar otak guna mencari sumber pemasukan lain. Milan dilaporkan siap mengorbankan Keisuke Honda demi mendapatkan sayap belia Ajax Amsterdam, Anwar El Ghazi.

Karena gagal menjual Luiz Adriano, Milan batal mendapatkan dana segar 14 juta euro musim panas ini. Rossoneri (Merah-Hitam), julukan Milan, punya prinsip harus menjual lebih dulu sebelum merekrut pemain anyar.

Pada bursa Januari ini, Milan tertarik memboyong El Ghazi. Winger berusia 20 tahun itu dihargai sekitar 10 juta euro. Pelatih Rossoneri, Sinisa Mihajlovic, ingin menyuntikkan kecepatan dan elemen ofensif dari sisi lapangan melalui kehadiran El Ghazi.


Anwar El Ghazi merayakan golnya untuk Ajax Amsterdam ke gawang ADO Den Haag dalam partai Liga Belanda, 30 Agustus 2015.(DEAN MOUHTAROPOULOS/GETTY IMAGES)

"Kami suka El Ghazi, tapi keputusan transfer tergantung pemain yang keluar," ujar Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani, kepada Tuttosport.

Dari mana Milan mendapatkan uang buat membeli pemuda Belanda itu? Media Italia memperkirakan Honda ialah komoditas lini tengah Milan yang paling mungkin bisa dijual dan mendatangkan gelontoran euro.

Gelandang Jepang itu berpeluang pindah ke klub peserta MLS (Major League Soccer). Relasi Honda dengan kompetisi utama di Amerika Serikat dan Kanada itu terjalin karena komentarnya kepada Fox Sports saat mengunjungi California pada Desember lalu.

"Saya sangat tertarik pada MLS, bahkan sebagai pemain. Namun, saya tidak tahu apakah akan bermain di sana atau tidak," ucap Honda.

Menjual Honda akan menjadi keputusan berani bagi Milan mengingat sang pemain baru saja mendapatkan pujian karena tampil baik ketika Rossoneri menekuk Fiorentina 2-0 pada laga terbaru di Serie A (17/1/2016).

[video]http://video.kompas.com/e/4709265417001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sportmediaset, Tuttosport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X