Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Sisi Rabona Carlos Bacca

By Kamis, 14 Januari 2016 | 15:35 WIB
Carlos Bacca berduel dengan pemain Carpi Gaetano Letizia pada perempat final Coppa Italia 2015-2016 di San Siro.
MARCO LUZZANI/GETTY IMAGES
Carlos Bacca berduel dengan pemain Carpi Gaetano Letizia pada perempat final Coppa Italia 2015-2016 di San Siro.

Striker Milan, Carlos Bacca, musim ini sudah dua kali melakukan gerakan rabona sebagai upaya menjebol gawang lawan. Aksi pertama memancing amarah pelatih, namun Bacca akhirnya sukses pada usaha yang kedua.

Bacca tak cuma dikenal sebagai striker yang haus gol. Sebagai bomber asal Amerika Selatan, lebih tepatnya Kolombia, Bacca sangat mementingkan unsur estetika kala mencoba menggetarkan jala gawang lawan.

Naluri tersebut mendorong Bacca untuk melakukan gerakan rabona tatkala Milan melawan Palermo pada pekan ke-4 Serie A 2015-2016. Namun, aksi rabona Bacca waktu itu memancing kemarahan sang pelatih, Sinisa Mihajlovic.

Amarah Mihajlovic sepertinya tak mengerdilkan nyali Bacca untuk mencoba mengulangi rabona. Tatkala Milan membekuk Carpi 2-1 di perempat final Coppa Italia 2015-2016, Bacca menyumbang sebiji gol yang diawali dengan gerakan rabona.

Menerima sodoran dari Keisuke Honda, Bacca tanpa ragu menggocek kiper lawan dan lantas menyilangkan kaki guna mencocor bola menuju ke gawang. Gol tersebut dirasa punya nilai penting.


Carlos Bacca saat mencetak gol dengan gerakan rabona ke gawang Carpi di perempat final Coppa Italia 2015-2016.(Twitter)

Selain memungkinkan Milan meraih tiket semifinal Coppa Italia 2015-2016, aksi indah Bacca bisa menjadi inspirasi bagi rekan-rekannya setim. Salah satu alasan kenapa Milan tampil angin-anginan pada musim ini adalah mereka kehilangan suka cita kala memainkan bola.

Riccardo Montolivo cs tampak sangat terbeban oleh siulan dan ejekan suporter sehingga mereka kerap tak punya nyali buat melakukan aksi-aksi berisiko. Alhasil, Milan sangat sering mengalami kebuntuan.

"Ketika aksi rabona berujung gol, hal itu baik-baik saja. Gerakan rabona sudah mengalir di darah Bacca," kata Mihajlovic seusai duel melawan Carpi.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tuttomercatoweb


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X