Palermo bisa jadi klub yang sering mengganti pelatihnya musim ini. Klub Italia Selatan itu medepak Davide Ballardini yang baru dua bulan melatih, dan kini Guillermo Barros Schelotto menjadi pelatih baru Palermo.
Ballardini sendiri baru berada di Pallermo sejak bulan November 2015 lalu. Ia menggantikan posisi pelatih Giuseppe Iachini yang dipecat manajemen klub.
Perselisihan Ballardini dengan pemain membuatnya kehilangan tempat sebagai pemain di Palermo. Mantan pelatih Lazio itu bahkan tak mau berbicara kepada timnya setelah laga melawan Hellas Verona, akhir pekan lalu.
Dengan lowongan posisi yang ditinggalkan oleh Ballardini, Palermo pun menunjuk Schelotto sebagai pelatih anyar Rossanero pada Senin (11/1/2016).
"Gullermo Barros Schelotto adalah pelatih baru Palermo. Ia akan dibantu oleh Fabio Viviano yang melatih tim utama selepas posisi pelatih kosong. Anggota staf pelatih lainnya akan segera diumumkan dalam beberapa hari ke depan," tulis pernyataan resmi Palermo yang dikutip dari Football-Italia.
Palermo saat ini sedang mendekati zona degradasi, dengan menempati posisi ke-16 di klasemen sementara Serie A.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar