Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sang Ayah Ragukan Rumor Neymar dan Real Madrid

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 23 Januari 2016 | 18:17 WIB
Ekspresi Neymar saat Barcelona melawan Real Madrid pada partai El Clasico di Stadion Santiago Bernabeu, 21 November 2015.
JAVIER SORIANO/AFP
Ekspresi Neymar saat Barcelona melawan Real Madrid pada partai El Clasico di Stadion Santiago Bernabeu, 21 November 2015.

Ayah sekaligus agen Neymar da Silva Santos Junior, Neymar Santos Senior, mempertanyakan sumber pemberitaan tentang kepindahan pihaknya dari Barcelona ke Real Madrid.

Penyataan Neymar Senior terlontar ketika dirinya dimintai konfirmasi terkait laporan Marca pada Jumat (221/2016). Menurut media asal kota Madrid ini, Los Blancos siap memenuhi klausul pelepasan Neymar senilai 190 juta euro (sekitar Rp 2,8 triliun).

Bahkan, Los Blancos dikabarkan bakal melego salah satu di antara Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, atau Karim Benzema untuk memberikan tempat kepada Neymar.

Neymar Senior menanggapinya dengan menyatakan, "Dari mana berita tersebut berasal? Media apa yang mengatakannya? Marca? Kami sama sekali tidak tertarik dengan berita tersebut."

Bintang asal Brasil tersebut tak cuma dikaitkan dengan Real Madrid, tetapi juga Manchester United. Klub terakhir dikabarkan telah melepaskan tawaran kepada Barcelona pada Januari 2016.

Sang ayah pun merasa gerah karena Neymar terlalu banyak diterpa rumor transfer.

"Satu-satunya hal saya minta adalah sedikit kedamaian dan hentikan pembicaraan. Anak saya ingin melanjutkan kariernya bersama Barcelona," tutur dia.

Barcelona dan Neymar masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2018. Kedua belah pihak mengadakan negosiasi pembaruan kontrak sejak September 2015, tetapi belum menemukan titik temu hingga sekarang.


Editor :
Sumber : Marca, Cuatro


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X