Mantan pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, memulai kiprahnya di Italia dengan memantau latihan para pemain muda Inter Milan.
Pada Selasa (19/1/2016) malam WIB, Djadjang ikut mengawasi latihan Inter U-19. Pria yang akrab disapa Djanur itu lantas mengunggah foto dirinya ke media sosial.
"Latihan pagi bersama tim U-19 Inter," kata Djanur di Instagram.
Djanur bertolak ke Italia sejak Kamis (14/1/2016). Pelatih yang membawa Persib juara LSI 2014 dan Piala Presiden 2015 itu akan menimba ilmu di Negeri Pizza selama beberapa bulan ke depan.
Bukan hanya akan menimba ilmu bersama pelatih dari Inter U-16 dan U-19, Djanur juga bakal mengikuti beberapa kursus yang digelar oleh Federasi Sepak Bola Italia (FIGC).
Sejak mendarat di Italia, Djanur cukup rajin memposting foto aktivitasnya di negara kelahiran Alessandro Del Piero. Ia sempat foto bersama legenda Inter, Javier Zanetti, di tribun Stadion Atleti Azzurri d'Italia, kandang Atalanta.
[video]http://video.kompas.com/e/4710669843001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : |
Komentar