Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Capello Agungkan Zidane

By Ferril Dennys Sitorus - Minggu, 17 Januari 2016 | 15:16 WIB
David Bettoni dan Zinedine Zidane memimpin sesi latihan Real Madrid di Stadion Alfredo di Stefano, Valdebebas, Madrid, 5 Januari 2016.
GERARD JULIEN/AFP
David Bettoni dan Zinedine Zidane memimpin sesi latihan Real Madrid di Stadion Alfredo di Stefano, Valdebebas, Madrid, 5 Januari 2016.

Pelatih Fabio Capello memprediksi Zinedine Zidane bisa membawa Real Madrid memenangi Liga Champions pada musim ini.

Zidane merupakan legenda hidup Santiago Bernabeu. Setelah bermain selama 5 musim di El Real, ia tetap mengabdi di Madrid sebagai pelatih. Ia bahkan mendapatkan pengalaman berharga sebagai asisten Carlo Ancelotti dan kemudian ia melatih Real Madrid Castilla.

Pria asal Perancis tersebut kemudian dipromosikan membesut Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan menggantikan Rafael Benitez yang dipecat pada bulan lalu.

Capello menilai Zidane memiliki kemampuan yang dibutuhkan Madrid untuk kembali menjuarai Liga Champions. "Dia bekerja sangat baik dengan Castilla. Namun, dia memiliki karisma untuk memimpin Madrid ke puncak klasemen dan lebih dari itu bisa memenangi Liga Champions," kata Capello kepada Sky Italia.

Selain itu, Capello yakin Zidane bisa menyerah pengalaman dari Ancelotti saat menjuarai Liga Champions ke-10 pada 2014. 

"Saat meraih gelar ke -10, Zidane telah telah bekerja dengan dia, sosok guru besar bagi dia. Carlo adalah satu pelatih terbaik dunia dan Zidane belajar banyak, bagaimana menangani pemain seperti Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, serta membuat mereka selalu fokus kepada tujuan klub," tuturnya.

Kemampuan Zidane tersebut tidak dimiliki Benitez sehingga pelatih asal Spanyol tersebut terdepak. "Dengan Benitez, tim tidak memiliki kepercayaan diri," tuturnya.

Capello sendiri merupakan salah satu pelatih yang membuat Zidane bisa mengecap gelar La Liga pada 2007.


Editor :
Sumber : Sky Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X