Atletico Madrid berada di ambang pencapaian langka. Klub berjulukan Los Rojiblancos alias Si Merah-Putih itu berpeluang memastikan predikat juara paruh musim bila sanggup membawa pulang kemenangan dari lawatan ke markas Celta Vigo, Minggu (10/1).
Dikatakan langka mengingat Atletico terakhir kali melakukannya pada edisi 1995/96.
Ketika itu, Diego Simeone yang kini menjabat pelatih masih berstatus pemain dan ia sukses mempersembahkan titel juara di pengujung musim.
Setelah 1995/96, Atletico belum pernah lagi menguasai singgasana La Liga di paruh kompetisi.
Pada saat menjuarai edisi 2013/14, tim rival sekota Real Madrid itu menempati peringkat kedua lantaran kalah selisih gol dengan Barcelona kendati memiliki tabungan poin serupa.
Kans Atletico merealisasikan target jawara musim dingin terbilang besar. Maklum, kondisi lawan tengah limbung karena sejumlah pemain andalan seperti Hugo Mallo, Sergi Gomez, Iago Aspas, dan Nolito mesti absen.
Dua nama yang disebut terakhir dilarang bertanding akibat akumulasi kartu kuning.
Ketiadaan Aspas dan Nolito di dalam susunan pemain tentu dapat berimbas kepada ketajaman serangan Celta.
Pasalnya, mereka berdua merupakan pemain tertajam Celta di musim ini dengan koleksi masing-masing delapan gol.
Khusus Nolito, winger jebolan akademi La Masia itu juga kerap membuka ruang dan menciptakan peluang untuk rekan setim berupa assist.
Kado Oblak
Selain kondisi lawan, terdapat satu hal lain yang dapat menambah kepercayaan diri para pemain Atletico, yakni rapor meyakinkan di partai tandang musim ini.
Dari sembilan kali menyambangi markas lawan, mereka hanya kalah dua kali dan kebobolan tiga gol saja.
Faktor utama di balik ketangguhan pertahanan Atletico adalah Jan Oblak.
Kesigapan penjaga gawang berkebangsaan Slovenia itu telah memberikan rasa aman kepada rekan setim sehingga dapat leluasa melancarkan serangan dan mencari gol kemenangan.
Terlebih, Oblak diyakini bakal tampil sebaik mungkin melawan Celta yang berlangsung tiga hari setelah ia merayakan hari ulang tahun ke-23 pada Kamis (7/1).
Dia tentu bertekad mencari kado terbaik berupa kemenangan tanpa kebobolan alias clean sheet.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BOLA Sabtu |
Komentar