Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

'Saya Mengalahkan Pacar Schweinsteiger'

By Kamis, 7 Januari 2016 | 21:31 WIB
Petenis Inggris, Naomi Broady, bereaksi setelah meraih poin atas Ana Ivanovic (Serbia) pada laga babak pertama Auckland Classic di Auckland, Selandia Baru, Selasa (5/1/2015).
PHIL WALTER/GETTY IMAGES
Petenis Inggris, Naomi Broady, bereaksi setelah meraih poin atas Ana Ivanovic (Serbia) pada laga babak pertama Auckland Classic di Auckland, Selandia Baru, Selasa (5/1/2015).

Ana Ivanovic merupakan salah satu bintang tenis dunia. Namun, bagi beberapa orang, petenis Serbia tersebut lebih dikenal sebagai kekasih pemain Manchester United, Bastian Schweinsteiger.

Paling tidak, ini menurut teman-teman Naomi Broady, petenis Inggris yang mengalahkan Ivanovic pada babak pertama Auckland Classic, Selasa (5/1/2015).

"Beberapa teman saya tidak mengikuti tenis sama sekali," kata Broady yang berasal dari Stockport, kota dekat Mancester, kepada New Zealand Herald.

Setelah kemenangan atas Ivanovic yang turun sebagai unggulan kedua, Broady segera mengirim pesan kepada teman-temannya.


Petenis Serbia, Ana Ivanovic, beraksi dalam laga ekshibisi jelang Auckland Classic di Auckland, Selandia Baru, Senin (4/1/2015).(HANNAH PETERS/GETTY IMAGES)

Bagi petenis 25 tahun tersebut, kemenangan atas Ivanovic memang bukan hal biasa. Ini merupakan kali pertama dia mengalahkan pemain yang berada di 20 besar ranking dunia.

"Saya memberi tahu mereka, 'Saya menang, saya menang', tetapi tidak ada reaksi. Saya harus menjelaskan kepada mereka bahwa saya baru meraih kemenangan penting, dan mereka tidak memahaminya," tutur Broady.

"Mereka lebih memperhatikan fakta bahwa saya melawan pacar Schweinsteiger, saya rasa. Mereka tidak mengerti tenis sama sekali," katanya menambahkan.

Sebelum menghadapi Ivanovic, Broady mengaku terinspirasi pemain Rusia berusia 18 tahun, Daria Kasatkina, yang mengalahkan Venus Williams (AS) pada babak yang sama.

"Fakta bahwa pemain muda bisa mengalahkan Venus memberi saya dorongan. Jika dia bisa mengalahkan Venus, kenapa saya tidak bisa mengalahkan unggulan kedua?," kata Broady.

Pada babak kedua, Broady berhasil menundukkan Jelena Ostapenko (Latvia) dengan 4-6, 7-6(4), 7-5.

Langkahnya akhirnya terhenti pada babak perempat final setelah dikalahkan Sloane Stephens (AS) 6-7(6), 3-6, Kamis (7/1/2015).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : Yahoo Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X