Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pilih Dortmund atau Klub Lain, Gundogan?

By Anju Christian Silaban - Senin, 11 Januari 2016 | 19:37 WIB
Ekspresi Ilkay Gundogan sebelum memulai pertandingan antara Borussia Dortmund dan PAOK FC pada babak grup Liga Europa di Stadion Signal Iduna Park, 10 Desember 2015.
CHRISTOF KOEPSEL/GETTY IMAGES
Ekspresi Ilkay Gundogan sebelum memulai pertandingan antara Borussia Dortmund dan PAOK FC pada babak grup Liga Europa di Stadion Signal Iduna Park, 10 Desember 2015.

Gelandang Borussia Dortmund, Ilkay Guendogan, mengaku belum menetapkan keputusan untuk masa depannya.

Dilaporkan sejumlah media Eropa, situasi Guendogan tengah diamati oleh Manchester United dan Juventus. Klub terakhir bahkan berniat memboyongnya pada bursa transfer Januari 2016.

"Sejujurnya, saya masih terbuka dengan semua opsi. Belum ada keputusan yang diambil. Segalanya harus dipertimbangkan karena durasi karier seorang pemain terbatas," kata Guendogan.

Sebenarnya, Guendogan baru saja menandatangani kontrak baru pada musim panas 2015. Namun, ikatan kerja sama kedua belah pihak hanya berlangsung dua tahun.

"Apabila menandatanganinya lagi, kontrak tak hanya untuk satu tahun," tutur dia.

Menurut Transfermarkt, nilai pasar Guendogan mencapai 25 juta euro (sekitar Rp 373,8 miliar). Padahal, Dortmund hanya menggelontorkan 5,5 juta euro saat merekrutnya pada musim panas 2011.

Guendogan sendiri menjadi sosok kunci di lini tengah Dortmund. Dia menyumbang dua gol dan lima assist dalam 28 pertandingan pada musim 2015-2016.


Editor :
Sumber : Bild


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X