Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap, 30 Kapten yang Tidak Pilih Messi dalam Ballon d'Or

By Septian Tambunan - Rabu, 13 Januari 2016 | 06:41 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, melambaikan tangan sembari memegang trofi Ballon d'Or dalam acara FIFA Ballon d'Or Gala 2015 di Kongresshaus, Zurich, Swiss, 11 Januari 2016.
PHILIPP SCHMIDLI/GETTY IMAGES
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, melambaikan tangan sembari memegang trofi Ballon d'Or dalam acara FIFA Ballon d'Or Gala 2015 di Kongresshaus, Zurich, Swiss, 11 Januari 2016.

Megabintang Barcelona, Lionel Messi (28), baru saja dinobatkan sebagai peraih trofi Ballon d'Or 2015 dalam upacara penyerahan penghargaan di Zurich, Swiss, pada Senin (11/1/1016). Namun, ada fakta menarik, yakni 30 kapten timnas yang tidak memilih La Pulga.

Messi berhasil mengalahkan maskot Real Madrid, Cristiano Ronaldo, serta rekan setimnya Neymar, berkat perolehan 41,33 persen suara.

Kendati mencetak 52 gol untuk Barca dan Argentina pada tahun lalu, Messi rupanya tidak cukup mengesankan untuk masuk tiga nama terbaik dari pilihan 30 kapten tim nasional negara anggota FIFA.

Mereka yang memiliki hak dalam memilih akan mengajukan 3 nama. Pesepak bola pilihan pertama akan mendapat lima poin, pilihan kedua menerima tiga poin, dan pilihan ketiga mengantongi satu poin.

Hal yang menarik adalah ketika diketahui terdapat 30 kapten tidak memilih Messi dalam tiga terbaik.

Kapten Jerman, Bastian Schweinsteiger, dan kapten Kolombia, James Rodriguez, merupakan nama-nama besar yang menjadi bagian 30 sosok tersebut.

Berikut ini data lengkap 30 kapten yang memutuskan tidak mencantumkan nama Messi:

Mile Jedinak, Australia: Ronaldo, Lewandowski, Neymar

Christian Fuchs, Austria: Neuer, Hazard, Ronaldo

Joel Mogorosi, Botswana: Ronaldo, Suarez, Toure

Stephane Mbia, Kamerun: Toure, Ibrahimovic, Neuer

James Rodriguez, Kolombia: Ronaldo, Benzema, Bale

Baez Odalis, Republik Dominika: Ronaldo, Suarez, Neuer

Vanche Shikov, Makedonia: Ronaldo, Pogba, Lewandowski

Bastian Schweinsteiger, Jerman: Neuer, Muller, Neymar

Humberto Ruiz Carlos, Guatemala: Mascherano, Ronaldo, Rodriguez

Amer Shafei, Yordania: Ronaldo, Kroos, Aguero

Talant Samsaliev, Kirgistan: Ibrahimovic, Neuer, Muller

Teah Dennis, Liberia: Ronaldo, Benzema, Kroos

Safiq Rahim, Malaysia: Ronaldo, Sanchez, Neymar

Michael Mifsud, Malta: Muller, Neuer, Iniesta

Oumar N'Diaye, Mauritania: Mascherano, Ronaldo, Neymar

Anthony Griffith, Montserrat: Lewandowski, Aguero, Ronaldo

Mehdi El Moutaqui, Maroko: Lewandowski, Vidal, Pogba

Aung Kyaw Yan, Myanmar: Ronaldo, Neymar, Suarez

Brice Jean Wadriako, Kaledonia Baru: Iniesta, Ibrahimovic, Benzema

Chris Wood, Selandia Baru: Lewandowski, Pogba, De Bruyne

Juan Barrera, Nikaragua: Ronaldo, Rodriguez, Robben

Per ciljan skjelbred, Norwegia: Macherano, Ronaldo, Bale

Claudio Pizarro, Peru: Neuer, Muller, Kroos

Robert Lewandowski, Polandia: Neuer, Vidal, Muller

Cristiano Ronaldo, Portugal: Benzema, Rodriguez, Bale

Scott Brown, Skotlandia: Lewandowski, Ronaldo, Muller

Eldin Idriss Saif, Sudan: Ronaldo, Ibrahimovic, Rodriguez

Khaseif Ali Alhosani, UEA: Ronaldo, Aguero, Toure

Diego Godin, Uruguay: Suarez, Muller, Lewandowski

Fenedy Masauvakalo, Vanuatu: Pogba, Muller Sanchez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Daily Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X