Kiper Inter Milan, Samir Handanovic, menjadi pahlawan bagi timnya saat menghadapi Atalanta, Sabtu (16/1/2016). Handa melakukan sejumlah penyelamatan, salah satunya mirip aksi tokoh kartun Jepang, Genzo Wakabayashi.
Inter hanya beroleh skor imbang 1-1 di markas Atalanta. Tanpa lima penyelamatan Handanovic, I Nerazzurri bisa saja kalah.
Kiper Slovenia itu lima kali menggagalkan upaya tepat sasaran lawan. Aksi terbaiknya muncul seperempat jam pascajeda. Handa memblok peluang emas musuh via tembakan voli jarak dekat Luca Cigarini.
Aksi itu dilakukan Handanovic dengan kakinya karena badan sang kiper sudah telanjur bergerak ke sisi berlawanan dengan arah tembakan Cigarini.
Oleh media Italia, penyelamatan spektakuler Handa itu disamakan dengan aksi Wakabayashi, tokoh kiper jagoan dalam komik dan serial kartun Kapten Tsubasa.
Kemiripan juga mengacu kepada penampilan Handanovic pada laga itu yang memakai topi, seperti halnya Wakabayashi.
"Penyelamatan tahun ini." Begitu puji Sportmediaset terhadap aksi Handanovic.
Pujian datang pula dari pihak lawan.
"Penyelamatan Handanovic mustahil dan luar biasa. Saya tak tahu bagaimana dia melakukannya," kata pelatih Atalanta, Edoardo Reja.
[video]http://video.kompas.com/e/4708145568001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport, Sportmediaset |
Komentar