Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peran Penting Sami Khedira di Juventus

By Minggu, 24 Januari 2016 | 18:43 WIB
Gelandang Juventus, Sami Khedira, beraksi saat menghadapi Hellas Verona di Juventus Arena, Turin, dalam laga lanjutan Serie A, 6 Januari 2016.
VELERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Gelandang Juventus, Sami Khedira, beraksi saat menghadapi Hellas Verona di Juventus Arena, Turin, dalam laga lanjutan Serie A, 6 Januari 2016.

Sami Khedira belakangan terus menunjukkan peran penting bagi Juventus. Dalam dua pekan terakhir, gelandang asal Jerman itu selalu mencetak gol.

Gol sepakan Khedira ke gawang Sampdoria pada 10 Januari meringankan langkah Juventus. I Bianconeri menjadi unggul 2-0 sebelum akhirnya menang 2-1.

Gol sundulan Khedira ke gawang Udinese (17/10) membuat Juventus semakin mudah mengendalikan laga karena telah unggul 2-0. Juve pun menang 4-0.

Bukan gol saja peran penting Khedira. Tuttojuve menulis kondisi fisik mantan gelandang Real Madrid berusia 28 tahun itu telah membaik membuat lini tengah Si Nyonya Tua semakin solid.

Dikutip dari Whoscored, saat melawan Udinese, Khedira mampu mengimbangi dua gelandang sentral lain milik Juve, Claudio Marchisio dan Kwadwo Asamoah, dalam mengendalikan permainan.

Sepanjang laga, Khedira 72 kali menyentuh bola dan 62 kali melepas operan. Marchisio melakukan 71 kali sentuhan dan 65 operan, serta Asamoah melakukan 75 sentuhan dan 64 operan.

Penulis: Riemantono Harsojo


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.650


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X