Presiden Inter Milan Erick Thohir menyatakan bahwa penunjukan Roberto Mancini sebagai pelatih merupakan keputusan terbaik klubnya.
Mancini menjabat sebagai pelatih sejak 14 November 2014 untuk menggantikan Walter Mazzarri. Ini menjadi kali kedua Mancini menangani I Nerazzurri.
Pada periode kedua bersama Mancini, Inter mengalami grafik menanjak. Mereka menduduki posisi ketiga dengan koleksi 39 poin dari 19 pertandingan Serie A 2015-2016.
"Apabila melihat ke November 2014, kami telah mengambil keputusan terbaik untuk Inter. Tak ada pilihan lebih baik dari Mancini," kata Thohir.
"Dia merupakan pelatih sukses dengan sejumlah hasil hebat bersama Inter pada masa lalu. Dia juga berani mengubah taktik atau formasi selama pertandingan, sesuatu yang mampu dilakukan kebanyakan pelatih," tutur dia.
Thohir pun mengaku puas dengan perjalanan Inter musim ini. Sebab, Inter berhak meraih tiket Liga Champions 2016-2017 apabila susunan klasemen bertahan hingga akhir musim.
"Kami harus menembus daftar sepuluh besar klub papan atas Eropa. Untuk mencapainya, kami harus berada di Liga Champions," ucap Thohir.
Berikutnya, Inter akan melawan Atalanta pada lanjutan Serie A di Stadion Atleti Azzurri d´Italia, Sabtu (16/1/2016).
[video]http://video.kompas.com/e/4697444983001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | |
Sumber | : | Inter Milan |
Komentar