Nama Hasim Kipuw sudah tidak asing lagi di telinga pecinta sepakbola Tanah Air. Bek Arema Cronus berdarah Ambon ini merupakan bagian dari timnas SEA Games 2011 dan timnas senior.
Ternyata, tidak sedikit juga fans yang mengira Hasim pemain asing.
Sang bek beberapa kali diajak berbicara dengan bahasa Inggris oleh penggemar fans, terutama jika di luar Malang atau saat melakoni tur.
"Sampai sekarang masih ada juga suporter yang minta berfoto tapi pakai bahasa Inggris. Saya dikira pemain asing yang belum bisa bahasa Indonesia. Kaget juga awalnya, tapi akhirnya saya ketawa sendiri," kata sang pemain sembari menebar senyum.
Sekilas, Kipuw seperti orang Amerika Latin atau Afrika karena kulitnya yang sawo matang. Hanya, bek berusia 27 tahun ini tidak masalah dikira sebagai peman asing.
"Meski mengira saya pemain asing, tetap saja saya mau diajak foto bersama," lanjut dia.
Hanya, ia mengatakan kalau tidak ada yang mengira Kipuw pemain asing jika melayani foto bersama dengan fans usai latihan atau pertandingan. Hal ini karena sudah ada nama pemain di punggungnya.
"Kalau ada yang bicara dengan saya pakai Inggris, ya langsung saya jawab, saya ini sudah lancar Bahasa Indonesia," candanya lagi.
Bisa jadi makin banyak yang mengira Kipuw pemain asing dalam beberapa waktu kedepan. Dia kini tengah mengubah penampilannya.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | - |
Komentar