Romelu Lukaku dan Jamie Vardy saat ini memang merupakan pencetak gol terbanyak di EPL 2015-2016 setelah sama-sama mengemas 15 gol. Namun, bila dibuat persentase, keduanya bukan pemain paling berkontribusi dalam mencetak gol di kompetisi ini.
Sampai pekan ke-20 EPL 2015-2016, Lukaku membukukan 15 dari total 36 gol Everton. Di sisi lain, Vardy menyarangkan 15 dari 36 total gol Leicester.
Secara persentase, kontribusi gol Lukaku bagi timnya adalah 42 persen, sementara Vardy membuat 41 persen gol The Foxes di liga musim ini.
Lukaku dan Vardy bukan pembuat persentase kontribusi gol tertinggi di EPL musim ini. Yang terbaik adalah bomber Watford, Odion Ighalo.
Dari 25 gol Ighalo, sebanyak 14 dilesakkan Ighalo. Hal ini berarti 56 persen gol Watford dicetak oleh striker asal Nigeria itu.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | - |
Komentar