Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain Persib Diincar Klub Lain

By Budi Kresnadi - Rabu, 13 Januari 2016 | 05:46 WIB
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar. Umuh berencana mundur dari jabatannya sebagai manajer usai Piala Jenderal Sudirman
ERWIN SNAZ/JUARA.net
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar. Umuh berencana mundur dari jabatannya sebagai manajer usai Piala Jenderal Sudirman

 Skuat Persib Bandung terancam tercerai berai. Setelah kuartet Firman Utina, M.Ridwan, Supardi,dan Ahmad Jufriyanto ke Sriwijaya FC dan Dedi Kusnandar hijrah ke Negeri Jiran, 3 pemain lain sudah diincar  klub Liga Super Indonesia.

Manajer Persib, Umuh Muhtar mengakui klub tersebut gencar meminta tiga pemain pilar Maung Bandung ini seusai Piala Presiden .Namun, ia enggan menyebut nama tiga penggawa Persib itu maupun klub yang mengincar.

"Sampai saat ini masih saya tolak. Pasalnya, jika ketiga pemain ini dilepas, skuat Persib benar-benar berantakan," ujar Umuh kepada Juara.Net ,Selasa (12/1/2016) di kediamannya.

Ia dengan tegas  mengatakan tak rela tim Persb yang susah payah dibangun dalam tiga tahun teralhir ini tercerai berai.

"Setelah pemain asing pergi ,kemudian disusul Firman, Abdulrahman, Ridwan, Supardi, Jupe,dan Dado. Masa sekarang harus ada lagi pemain yang  pindah," katanya.

Umuh terlihat sangat terpukul dengan kondisi yang terjadi dalam tim Persib. Dia mengaku sedih dan hanya bisa pasrah menerima kenyataan yang ada.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X