Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pellegrini Tidak Cemas dengan Rekor Buruk City di Laga Tandang

By Verdi Hendrawan - Rabu, 30 Desember 2015 | 08:54 WIB
Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, saat memimpin timnya menjamu Sunderland dalam lanjutan Premier League 2015-2016 di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, pada 26 Desember 2015.
JAN KRUGER/GETTY IMAGES
Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, saat memimpin timnya menjamu Sunderland dalam lanjutan Premier League 2015-2016 di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, pada 26 Desember 2015.

Manchester City kembali melanjutkan tren negatif mereka dalam laga tandang pada musim 2015-2016 setelah hanya bermain imbang 0-0 dengan tuan rumah Leicester City di King Power Stadium pada Selasa (29/12/2015) waktu setempat.

City mendominasi jalannya pertandingan. Namun, dengan jumlah percobaan sebanyak 21 kali, tim arahan Manajer Manuel Pellegrini itu tidak mampu mencetak gol kemenangan.

Hasil ini membuat City gagal memenangi enam partai tandang terakhir pada ajang Premier League. Bahkan tiga di antaranya berakhir dengan kekalahan.

Statistik ini patut mendapat perhatian dari Pellegrini demi pencapaian maksimal City di akhir musim. Namun, manajer asal Cile berusia 62 tahun itu mengaku tidak terlalu cemas dengan hal tersebut.

"Saya tidak membagi-bagi pertandingan pada musim ini sebagai kandang dan tandang. Faktanya adalah saat ini kami tertinggal tiga poin di belakang pemuncak klasemen," kata Pellegrini kepada BBC.

"Sejauh ini, musim kompetisi kami berjalan dengan baik. Kami tahu masih harus meningkatkan diri, tetapi pada akhir musim kami tidak akan membeda-bedakan, mana laga tandang dan kandang," sebutnya.

Mengenai titik mana yang menjadi kelemahan utama City pada saat ini yang harus segera diperbaiki, Pellegrini lebih cenderung fokus kepada lini pertahanan.

"Saya pikir kebobolan 20 gol pada paruh pertama musim adalah jumlah yang terlalu banyak bagi kami," ucap Pellegrini.

[video]http://video.kompas.com/e/4679293317001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : BBC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X