Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey, memilih bersikap cuek ketika mendapat cemoohan dari fans Stoke City.
Ramsey menjadi objek intimidasi suporter saat The Gunners bermain imbang 0-0 melawan Stoke di Stadion Britannia, Minggu (17/1/2016).
Fans tim tuan rumah meneriakkan "Ramsey berjalan dengan kaki pincang!" setiap sang pemain memegang bola.
Sorakan tersebut mengacu pada kejadian 2010. Saat itu, di stadion yang sama, Ramsey mengalami patah kaki setelah mendapat tekel keras dari Ryan Shawcross.
Baca juga: Bale-Ramsey Bakal Membuat Wales Sulit Tersentuh
"Saya menutup telinga. Saya pikir itu adalah cara yang terbaik," tutur Ramsey menanggapi sorakan fans The Potters.
"Saya tak tahu harus berbuat apa lagi. Saya tidak tahu apa yang umumnya harus dilakukan," kata bintang timnas Wales itu.
Aksi suporter Stoke menuai kecaman dari tokoh-tokoh sepak bola, salah satunya Matt Le Tissier. Mantan bintang Southampton itu bingung dengan tingkah fans Stoke.
"Kenapa Aaron Ramsey disoraki? Apakah fans Stoke berpikir bahwa dia berpura-pura patah kaki? Saya bingung!" tulis Le Tissier di Twitter.
[video]http://video.kompas.com/e/4709287273001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar