Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Chong Wei Mungkin Juga Tak Ikut Putaran Final Piala Thomas

By Minggu, 17 Januari 2016 | 21:22 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, mengembalikan kok kepada pemain China, Tian Houwei, pada final Hong Kong Terbuka di Coliseum Arena, Minggu (22/11/2015).
ISAAC LAWRENCE/AFP PHOTO
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, mengembalikan kok kepada pemain China, Tian Houwei, pada final Hong Kong Terbuka di Coliseum Arena, Minggu (22/11/2015).

Lee Chong Wei sudah pasti absen saat Malaysia berjuang pada kualifikasi Piala Thomas di Hyderabad, India, 15-21 Februari 2016.

Lantas, bagaimana jika Malaysia lolos ke putaran final yang akan berlangsung di Kunshan, China, 15-22 Mei 2016?

"Untuk saat ini, kami tidak tahu apakah Chong Wei akan masuk tim saat bertanding di China. Kami akan memikirkan itu jika waktunya tiba," kata Direktur Teknik Asosiasi Badminton Malaysia (BAM), Morten Frost, Sabtu (16/1/2016).

Malaysia akan turun pada babak kualifiaksi Piala Thomas dengan barisan pemain muda. Selain Lee Chong Wei, Malaysia juga tidak diperkuat Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan Koo Kien Keat/Tan Boon Heong

Putaran final Piala Thomas akan diikuti 16 tim, termasuk tuan rumah China dan juara bertahan Jepang.

Peserta lain terdiri dari empat perwakilan kawasan Asia, empat dari Eropa, dan masing-masing satu dari Afrika, Oceania, dan Pan-America.

Tiga negara lain dipilih berdasarkan ranking dunia. Malaysia punya peluang besar karena saat ini berada di urutan keenam.

Negara-negara yang berada di atas Malaysia adalah China, Jepang, Indonesia, Korea Selatan, dan Denmark.

Keputusan Malaysia untuk tidak melibatkan Lee Chong Wei pada kualifikasi Piala Thomas adalah demi memuluskan jalan pemain 33 tahun tersebut ke Olimpiade Rio 2016 (Agustus).

Selain Malaysian Masters (19-24 Januari), Lee Chong Wei rencananya akan ikut All England, Swiss Terbuka, Malaysia Terbuka, dan India Terbuka.

"Setelah itu, saya yakin bahwa dia akan masuk empat besar dunia. Lalu, kami akan mengurangi turnamen yang dia ikuti demi mendapatkan peak di Olimpiade pada Agustus," kata Frost.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : The Star


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X