Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditahan Chelsea, Man United Tutup Desember 2015 Tanpa Kemenangan

By Verdi Hendrawan - Selasa, 29 Desember 2015 | 02:41 WIB
Striker Manchester United, Anthony Martial, (tengah) ditengah-tengah para pemain bertahan Chelsea dalam lanjutan Premier League 2015-2016 di Old Trafford , Manchester, Inggris, pada Senin (28/12/2015).
CLIVE MASON/GETTY IMAGES
Striker Manchester United, Anthony Martial, (tengah) ditengah-tengah para pemain bertahan Chelsea dalam lanjutan Premier League 2015-2016 di Old Trafford , Manchester, Inggris, pada Senin (28/12/2015).

Manchester United berhasil ditahan imbang Chelsea tanpa gol dalam lanjutan Premier League 2015-2016 pekan ke-19 di Old Trafford pada Senin (28/12/2015) atau Selasa dini hari WIB. Hasil ini membuat Setan Merah menutup bulan Desember 2015 tanpa sebuah kemenangan.

Tampil di depan pendukungnya sendiri, United tampil lebih mendominasi jalannya pertandingan. Setan Merah mampu tampil superior dalam hal penguasaan bola dari Chelsea sebesar 67 persen di sepanjang pertandingan.

Namun, lagi-lagi United kesulitan untuk menciptakan peluang dan mengkonversinya menjadi gol. United menciptakan 12 peluang namun hanya dua di antaranya mengarah tepat ke gawang Thibaut Courtois. Sedangkan Chelsea menciptakan delapan percobaan dengan tiga tendangan on target.

[video]http://video.kompas.com/e/4678057376001_ackom_pballball[/video]

Pada awal pertandingan, United terlihat sangat bernafsu untuk menyerang dan mencetak gol. Penampilan Wayne Rooney cs juga bisa disebut lebih baik dari beberapa laga sebelumnya.

Dua peluang berhasil didapat Setan Merah melalui Juan Mata pada menit kedua dan Anthony Martial (15'). Kedua peluang tersebut masih membentur mistar dan tiang gawang.

Sedangkan peluang terbaik yang dimiliki Chelsea didapat melalui tandukan John Terry. Memanfaatkan sepak pojok Willian Borges, bek berusia 35 tahun berhasil menyambutnya dengan baik, tetapi berhasil ditepis David De Gea dengan sempurna.

Pada awal babak kedua, giliran Chelsea yang memulai laga lebih baik. The Blues memiliki dua peluang emas lelaui Pedro Rodriguez dan Cesar Azpili Cueta pada menit ke-47 yang keduanya berhasil dibendung David De Gea dengan baik.

Tidak lama berselang giliran United memiliki peluang emas melalui Ander Herrera. Namun, usaha gelandang Spanyol berusia 26 tahun itu dari jarak dekat masih berhasil dihentikan Courtois dengan baik.

Pada menit ke-61, Chelsea kembali memiliki peluang emas melalu Nemanja Matic. Melalui serangan balik, gelandang Serbia menerima bola dari Pedro dan langsung berhadapan satu lawan satu dengan De Gea, tetapi sepakan kerasnya melebar lauh dari sasaran.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X