Rudolof Yanto Basna berlari dan memeluk semua orang yang menghampirinya sesaat setelah Mitra Kukar menumbangkan Arema Cronus dengan skor 2-1 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, Sabtu (9/1/2016).
Sang bek girang karena merasa puas terhadap penampilannya, apalagi ia mengakui bahwa Arema merupakan tim yang membuatnya penasaran.
Pelatih Jafri Sastra menilai pemain berumur 20 tahun ini bermain sangat apik. Ia dapat memenuhi harapan pelatih soal lini belakang Mitra Kukar.
Namun, tugas pemain berdarah Papua ini belum rampung.
Pada Minggu (17/1/2016) mendatang, tugasnya akan lebih berat karena menjaga lini pertahanan Naga Mekes di kandang Arema untuk memburu satu tiket menuju babak final Piala Jenderal Sudirman.
Bagaimana sikapnya menghadapi laga hidup-mati itu? Berikut ini petikan wawancara wartawan BOLA, Persiana Galih, dengan Yanto di Tenggarong, Kalimantan Timur.
Bagaimana pendapat Anda setelah berhasil mengalahkan Arema dalam leg pertama babak semifinal Piala Jenderal Sudirman?
Sejak awal saya pikir harus bermain dengan sangat baik. Hasilnya memang amat bagus. Saya merasa sangat puas.
Apa motivasi pribadi di pertandingan itu?
Saya bersemangat karena dua adik saya berulang tahun. Oleh sebab itu, saya mesti tampil bagus karena bermain untuk mereka.
Dalam umur yang sangat muda, Anda selalu dipercaya pelatih sebagai pemain inti. Apa pendapat soal hal itu?
Saya belum puas sampai di sana. Saya harus lebih baik lagi karena kepercayaan pelatih harus dijaga. Kepercayaan pelatih mesti dibalas melebihi harapannya.
Bagaimana caranya mendapat kepercayaan pelatih?
Sebelumnya saya tidak pernah dipercaya. Tapi, saya selalu memperlihatkan permainan yang bagus dan kerja keras selama menjalani latihan.
Apa hal itu pula yang harus dilakukan pemain muda lainnya untuk dapat dipercaya oleh pelatih?
Pada intinya jangan berhenti kerja keras. Sebenarnya pemain muda kita punya kualitas bagus, hanya jam terbangnya kurang.
Apa yang akan Anda berikan pada pelatih untuk leg kedua melawan Arema?
Saya akan bermain habis-habisan dan mati-matian. Sangat bersemangat untuk membawa Mitra Kukar ke final.
Pertandingan leg kedua akan digelar di kandang Arema, Stadion Kanjuruhan. Bagaimana pendapat Anda soal Aremania yang bakal mengisi seluruh stadion?
Malah saya sangat penasaran dengan suporter Arema. Saya masih minim pengalaman, jadi belum pernah bermain melawan Arema di kandangnya.
Apa kehadiran pemain ke-12 itu bisa mengganggu permainan Anda?
Mitra Kukar sudah sering bermain di hadapan suporter lawan. Jadi, mental kami sudah biasa. Kami pasti tetap fokus.
[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4694667868001&preload=none[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar