Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bendera Raksasa dan Lilin Belasungkawa di Semifinal PJS

By Minggu, 17 Januari 2016 | 11:30 WIB
Aremania melakukan gladi bersih pengibaran bendera merah putih raksasa di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (15/1/2016).
SUCI RAHAYU/JUARA.net
Aremania melakukan gladi bersih pengibaran bendera merah putih raksasa di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (15/1/2016).

Leg kedua semifinal Piala Jenderal Sudirman (PJS) antara Arema Cronus dan Mitra Kukar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, bakal semarak.

Selain karena Arema mesti menyusul defisit gol, animo Aremania pun akan terpantik karena pertandingan itu merupakan penampilan terakhir Cristian Gonzales dkk. di Kanjuruhan dalam ajang PJS.

Panitia telah mencetak sebanyak 44.350 lembar tiket untuk laga tersebut.

Ketua Panitia Pelaksana Arema, Abdul Haris, mengatakan laga akan dihadiri puluhan ribu Aremania serta berbagai atraksinya.

Misalnya, mereka menghadirkan suasana nasionalisme bertajuk One Nation One Soul dengan mengibarkan bendera Merah Putih berukuran 110 x 48 meter.

Bendera raksasa itu akan dibentangkan sekitar 600 suporter di lapangan menjelang sepak mula.

"Bendera ini bukan hanya untuk Aremania, tapi seluruh suporter di Tanah Air yang berbendera sama yakni Merah Putih,” ungkap Sukarno alias Cak No, salah satu pentolan Aremania.

Selain itu, Aremania berencana menyalakan lilin sebelum pertandingan atau di jeda laga.

Tujuannya sebagai simbol belasungkawa terhadap meninggalnya dua Aremania setelah dikeroyok oknum suporter di Sragen, 19 Desember lalu.

Penulis: Iwan Setiawan/Sucie Rahayu/Persiana Galih)


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X