Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perampingan di Lini Belakang Inter Milan

By Minggu, 10 Januari 2016 | 10:40 WIB
Presiden Inter Milan, Erick Thohir, ikut ambil bagian dalam acara Leaders Sport Business Summit 2014 di London, Inggris, pada 9 Oktober 2014.
TOM DULAT/GETTY IMAGES
Presiden Inter Milan, Erick Thohir, ikut ambil bagian dalam acara Leaders Sport Business Summit 2014 di London, Inggris, pada 9 Oktober 2014.

Direktur Olah Raga Inter, Piero Ausilio, sudah menegaskan klubnya bakal sekeras mungkin menjalani aturan Financial Fair Play. Atas dasar itu, strategi belanja Inter pun fokus pada menjual pemain lebih dulu sebelum mendatangkan sosok anyar.

Ada beberapa pemain yang jelas tidak masuk dalam daftar jual meski memiliki banyak peminat.

Mereka adalah Jeison Murillo, Marcelo Brozovic, dan Mauro Icardi. Melihat rumor yang berkembang, ketiganya berpotensi menghadirkan pemasukan sebesar 100 juta euro!

Hanya, trio ini masuk dalam proyek jangka panjang tim mengingat usia mereka belum di atas 23 tahun.

Joao Miranda, Alex Telles, Geoffrey Kondogbia, Gary Medel, dan Felipe Melo juga masuk dalam kategori tak dijual karena merupakan pilihan utama Mancini.

Lantas, siapa yang bisa dikorbankan? Dari jumlah pemain, Inter memiliki 28 pemain. Angka itu terlalu banyak mengingat Inter cuma mentas di Serie A dan Coppa Italia.

Jumlah ideal buat tim yang cuma mentas di ajang domestik sekitar 23-24 pemain.

Disaring per posisi, saat ini Inter terlalu banyak memiliki pemain belakang dengan total 13 pemain.

[video]http://video.kompas.com/e/4688217354001_ackom_pballball[/video]

Padahal, musim ini Mancini paling jarang mengubah susunan pemain belakang. Hanya tiga orang yang mencatatkan jumlah pertandingan di atas 10 kali: Murillo (14 pertandingan), Miranda (14), dan Alex Telles (11; 2 pengganti).


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X