Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Tokoh Sepak Bola dan Sepeda

By Minggu, 17 Januari 2016 | 16:38 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, melakukan pemanasan sebelum pertandingan La Liga kontra Espanyol di Stadion Power8, Barcelona, Spanyol, pada 2 Januari 2016.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, melakukan pemanasan sebelum pertandingan La Liga kontra Espanyol di Stadion Power8, Barcelona, Spanyol, pada 2 Januari 2016.

Sepak bola dan balap sepeda punya kesamaan: pelakunya butuh kondisi fisik prima. Bagi sebagian pelaku sepak bola, dunia sepeda menjadi pelepas stres dan kebosanan atas aktivitas menendang si kulit bundar.

Pelatih Inter, Roberto Mancini, adalah penggila balap sepeda. Salah satu "mesin" kesayangannya ialah sepeda balap merek Prestigio dengan desain khas Manchester City, berharga 50,5 juta rupiah.

Berikut ini adalah beberapa tokoh di dunia sepak bola yang juga doyan gowes.

Francesco Guidolin

Bekas pelatih Udinese ini selalu menyempatkan waktu buat bersepeda. Ia mengaku terpapar virus gowes ini sejak 1980-an usai pensiun sebagai pesepak bola. Sepeda miliknya ada dua bermerek Pinarello dengan tipe Prince dan Paris.

"Bersepeda bisa menghilangkan stres dan menyegarkan pikiran," ucap pria berusia 60 tahun itu.

Luis Enrique

Pelatih Terbaik Dunia 2015 ini juga dikenal sebagai penggila sepeda. Hampir di setiap waktu jeda, ia menghabiskan waktu buat bersepeda. Pada libur musim panas 2015, ia mengikuti sejumlah tur sepeda non-kompetisi, salah satunya adalah Irati Xtrem. Ia gowes sejauh 111 kilometer bareng klub sepedanya.

Tak cuma bersepeda di jalan raya, ia juga doyan bersepeda gunung, dan rutin mengunggah foto di akun Twitter miliknya. Enrique malah termasuk manusia super karena juga rutin berkompetisi di ajang triatlon.

Leo Messi

Virus bersepeda memang tampak menular di Barcelona. Situs Team Sky menyebut Lionel Messi ternyata sudah lama mengikuti perkembangan dunia balap sepeda.

Pada awal musim ini, Messi mendapat hadiah dari tim balap sepeda Team Sky sebuah sepeda Pinarello Dogma F8 dengan desain khusus yang mencantumkan nama panggilan dan nomor punggung Messi.

Jenis sepeda ini sama dengan milik pebalap Chris Froome ketika menjuarai Tour de France 2015.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X